Berikan Rasa Aman, Bhabinkamtibmas Mapin Kebak Dampingi Penyaluran BLT-DD

    Berikan Rasa Aman, Bhabinkamtibmas Mapin Kebak Dampingi Penyaluran BLT-DD

    Sumbawa NTB - Bhabinkamtibmas Polsek Mapin Kebak Kecamatan Alas Barat Bripka Burhanuddin  tak henti-hentinya melakukan pedekatan kepada masyarakat Desa binaanya dan selalu memberikan pelayanan kepolisian yang maksimal kepada masyarakat Desa.

    Selain itu Bhabinkamtbmas juga selalu menjalin silaturahim kepada masyarakat sehingga hubungan antara Bhabinkamtibmas dan masyarakat setempat terjalin dengan baik.

    Seperti halnya kali ini, Bripka Burhanuddin melaksanakan pengamanan dan monitoring kegiatan penyaluran BLT-DD untuk bulan 10 dan 11 bertempat di Aula Kantor Desa Mapin Kebak, Kamis (10/11/22) pagi.

    Sebanyak 94 warga menerima BLT-DD untuk bulan 10 dan 11 dimana masing-masing warga menerima bantuan dana sebesar Rp. 600.000.

    Dalam kesempatan tersebut, selalu. memberikan rasa aman, Bhabinkamtibmas juga turut menghimbau kepada warganya agar dapat menggunakan bantuan yang diterima dengan sebaik-baiknya khususnya dalam memenuhi kebutuhan sehari-hari.

    Sementara itu, Kapolres Sumbawa melalui Kasi Humas AKP Sumardi S.Sos menerangkan kegiatan pengamanan tersebut di lakukan untuk memberikan rasa aman dan kenyamanan kepada masyarakat maupun petugas yang membagi bantuan tersebut.

    Kasi Humas juga menyampaikan kepada seluruh masyarakat yang telah menerima bantuan tersebut agar bantuan yang diterima dapat digunakan secara bijak dan seperlunya.

    “Semoga dengan adanya bantuan tersebut masyarakat kurang mampu yang ada di Desa Mapin Kebak ini dapat memenuhi kebutuhan hidup mereka sehari-hari, " ungkapnya. (Adb)

    ntb
    Syafruddin Adi

    Syafruddin Adi

    Artikel Sebelumnya

    Poskoramil 0824/28 Pakusari Pendampingan...

    Artikel Berikutnya

    Hendri Kampai: Macan Versus Banteng di Antara...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Kapolsek Telukjambe Timur Dampingi Kapolres Karawang Terima Kunjungan Dir Lantas Polda Jabar Monitoring TPS 20
    Pasangan MYL-ARA Raih Suara Terbanyak di Pilkada Pangkep, Relawan Gelar Konvoi Meriah
    Pj. Gubernur NTB Pantau Pemungutan Suara Pilkada di Lapas Lobar
    Kapolsek Kelapa Dua Pantau Langsung Keamanan di TPS 8, 9, dan 10 Desa Curug Sangereng
    Kapolsek Kelapa Dua Pantau Langsung Keamanan di TPS 8, 9, dan 10 Desa Curug Sangereng

    Ikuti Kami