Bersama 50 Warga, Koramil 0824/15 Bangsalsari Karya Bakti Cor Masjid As Siddiq Sukorejo

    Bersama 50 Warga, Koramil 0824/15 Bangsalsari Karya Bakti Cor Masjid As Siddiq Sukorejo

    JEMBER - Pembangunan Masjid As Siddiq Desa Sukorejo Kecamatan Bangsalsari Kabupaten Jember yang dilakukan secara bertahap, pada tahap I bulan yang lalu, yang juga dilakukan karya bakti pengecoran, kini melanjutkan pengeboran lantai atas, kembali dilakukan dengan Karya Bakti TNI.

    Kegiatan yang dilaksanakan pada Kamis 01/09/2022 tersebut, melibatkan personel Koramil 0824/15 Bangsalsari 7 orang dipimpin Pelda Budi Hermawan, bersama warga sekitar masjid sebanyak 50 orang.

    Ketua Panitia Pembangunan Masjid Acep S, saat kami wawancarai menyampaikan ucapan terima kasih kepada bapak TNI dari Koramil 0824/15 Bangsalsari, yang telah membantu pengecoran ini.

    Dari pengalaman sebelumnya memang bekerja dengan bapak-bapak TNI ini berbeda semangatnya, untuk itu masyarakat berharap pada pengecoran kali ini dapat mengundang TNI dan kami undang kembali sekarang  ini. Kata Acep.

    Danramil 0824/15 Bangsalsari Kapten Cba Ainul Yaqin menyampaikan, bahwa karya bakti ini merupakan yang kali kedua kita membantu pengecoran masjid, hal ini sebagai bagian dari pengabdian kita TNi kepada masyarakat.

    Sekaligus dengan karya bakti TNI ini kita senantiasa memotivasi masyarakat agar memelihara budaya gotong royong, sebagai budaya luhur bangsa, sebagai yang juga dapat menjadi sarana pemersatu masyarakat. Jelas Danramil.

    Sementara itu Dandim 0824/Jember Letkol Inf Batara C Pangaribuan, menyikapi karya bakti pengecoran masjid tersebut, sangat mendukung sekali, disamping memiliki nilai ibadah juga memiliki nilai strategis.

    Keberadaan Anggota membaur dalam kegiatan kemasyarakatan seperti ini akan lebih mantapkan kemanunggalan TNI - Rakyat. Jelas Dandim 0824/Jember. (Siswandi)

    jember jatim
    Siswandi

    Siswandi

    Artikel Sebelumnya

    Pasi Intel Kodim 0824/Jember Berikan Wasbang...

    Artikel Berikutnya

    Kontak Tembak Satgas Gakkum TNI-Polri, Dua...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Kapolsek Jatisari Sapa Warga, Ini Yang Disampaikannya...!!!
    Ponpes Salafi Al-Idrus Gelar Diskusi Demi Wujudkan Keamanan dan Kedamaian Pasca Pilkada Banten 2024
    Ciptakan Suasana pasca Pemilu 2024, bhabinkamtibmas Sambangi Tokoh Masyarakat
    Guru Bertanggung Jawab Cegah Perundungan di Sekolah
    Terus kuatkan Sinergitas TNI-POLRI Dan kecamatan Pedes. Tingkatkan Keamanan Di Tengah Masyarakat Wilayah Hukum Nya

    Ikuti Kami