Bupati FDW Menerima Kunjungan Kepala Perwakilan Ombudsman RI Propinsi Sulut

    Bupati FDW Menerima Kunjungan Kepala Perwakilan Ombudsman RI Propinsi Sulut

    Minsel, - Bertempat di ruang rapat, Bupati Minahasa Selatan (Minsel) Franky Donny Wongkar SH di dampingi Wakil Bupati Minsel Pdt Petra Yani Rembang bersama Sekretaris Daerah Kab. Minsel  Denny P. Kaawoan, SE., M.Si menerima kunjungan dari Kepala Perwakilan Ombudsman Republik Indonesia Provinsi Sulawesi Utara Meilany F. Limpar, SH., MH. Bersama jajaran, Kamis(24/3/2022).

    Pertemuan tersebut membahas terkait Penyerahan Hasil Penilaian Kepatuhan Standar Pelayanan Publik, guna percepatan penilaian kualitas pelayanan publik dan sebagai pelaksanaan peraturan Presiden No. 18 Tahun 2020 tentang Rencana Pembangunan Jangka Menengah Nasional Tahun 2020-2024.

    Ombudsman Republik Indonesia mendorong Penyelenggaraan Pelayanan Publik memenuhi amanat Undang-undang Nomor 25 Tahun 2009 tentang Pelayanan Publik atas hal tersebut.

    Ombudsman Republik Indonesia melaksanakan penilaian Kepatuhan Penyelenggaraan Pelayanan Publik terhadap standar pelayanan publik dan hasil penilaian Kepatuhan diharapkan menjadi acuan peningkatan kualitas pelayanan publik.

    Berdasarkan hal tersebut pada tahun 2021 Ombudsman Republik Indonesia Perwakilan Provinsi Sulawesi Utara telah melakukan penilaian Kepatuhan Penyelenggaraan Pelayanan Publik dalam hal ini pemerintah daerah kabupaten Minahasa Selatan terhadap standar pelayanan publik dan telah diperoleh hasil penilaian.(Donald)

    Donald Selang

    Donald Selang

    Artikel Sebelumnya

    Jaga Kearifan Lokal Babinsa Koramil 19 Montong...

    Artikel Berikutnya

    Kontak Tembak Satgas Gakkum TNI-Polri, Dua...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Tingkatkan Pengetahuan Generasi Muda Angkatan Laut, KRI Banjarmasin-592 dan Lanal Palu Gelar Open Ship Tour di Kota Palu
    Polsek Telukjambe Timur Monitoring Lokasi TPS di Desa Sukaluyu
    Panglima TNI Dampingi Menkopolkam Monitoring Pilkada Serentak Tahun 2024
    Penghitungan manual berjenjang Pilkada DKI di PPK mulai Kamis (28/22/2024)
    Antusias Petugas dan WBP Lapas Permisan Gunakan Hak Pilih

    Ikuti Kami