Dandim 0209/LB dan Bupati Labusel Cek Serbuan Vaksin di Aula SBBK Kotapinang

    Dandim 0209/LB dan Bupati Labusel Cek Serbuan Vaksin di Aula SBBK Kotapinang

    LABUHANBATU SELATAN. Bupati Labuhanbatu Selatan H. Edimin dan Komandan Kodim 0209/LB Letkol Inf Asrul Kurniawan Harahap, S.E., M.Tr (Han), pada Jumat sore (31/12/2021) melaksanakan peninjauan serbuan vaksinasi di Aula SBBK Kotapinang jalan lintas Sumatera kelurahan Kotapinang Labusel.

    Kegiatan serbuan vaksinasi yang dilaksanakan di Aula SBBK sendiri dilakukan oleh 3 Instansi meliputi Kodim 0209/LB Koramil 11/Kotapinang dan Polres Labuhanbatu Polsek Kotapinang serta didukung dari Dinas Kesehatan Labuhanbatu Selatan.

    Kegiatan tersebut dilakukan sebagai upaya mengejar percepatan vaksinasi diwilayah Labusel untuk mencapai target 70 persen pencapaian vaksinasi.

    Kodim 0209/LB melalui Koramil 11/KP pada Jumat tanggal 31 Desember 2021 berhasil memvaksin sebanyak 275 orang, ini dilakukan tersebar seperti di Aula SBBK Kotapinang, Puskesmas Sisumut, Desa Sukadame Silangkitang, Puskesmas Beringin Jaya, Asam Jawa dan Puskesmas Rasau Torgamba.

    Kepada awak media ini Dandim 0209/LB mengatakan, "Dalam pelaksanaan serbuan vaksinasi hari ini kami fokuskan di kabupaten Labuhanbatu Selatan, disini juga kami berkerjasama dengan Polres Labuhanbatu dan didukung tenaga kesehatan dari Dinkes Labusel, " ujarnya

    Pola yang dilakukan tetap mengerahkan Babinsa dan Bhabinkamtibmas dalam menjemput warga dari rumah ke rumah, sambil memberi pengertian tentang pentingnya divaksin kepada mereka yang belum mau divaksin, tambah Dandim

    Untuk mencapai 70 persentase vaksinasi, butuh kerja keras kita bersama antara TNI/Polri dan suport dari Pemkab serta stakeholder yang berpengaruh dalam input data PCare kabupaten Labuhanbatu Selatan, agar pencapaiannya terus bertambah, tutup Letkol Asrul

    Tampak hadir dalam peninjauan vaksin di Aula SBBK antara lain, Bupati Labusel H. Edimin, Dandim 0209/LB Letkol Inf Asrul Kurniawan Harahap, S.E., M.Tr (Han), Kapolsek Kotapinang AKP Bambang G. Hutabarat, Pasi Ter Kodim 0209/LB Kapten Inf Sofyan Sukri Nasution, Wadanramil 11/KP Lettu Chb M. Syafii, Vaksinator Dinkes Labusel, Babinsa Koramil 11/KP dan Bhabinkamtibmas Polsek Kotapinang.

    Redaktur LB

    Redaktur LB

    Artikel Sebelumnya

    Perhutani KPH Ciamis Serahkan Dana Sharing...

    Artikel Berikutnya

    Kontak Tembak Satgas Gakkum TNI-Polri, Dua...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVny Nagari!
    Hendri Kampai: Revolusi Penulisan Rilis Berita dengan Bantuan Artificial Intelligence (AI)
    Perhutani Probolinggo, Bagian Kesatuan Pemangkuan Hutan Taman Gelar Peringatan Maulid Nabi untuk Mempererat Tali Silahturahmi
    Kapolsek Cisaga Ikuti Sosialisasi dan Edukasi Penanggulangan Kebakaran
    Cooling System Jelang Pilkada 2024, Patroli Polsek Rengasdengklok Lakukan Ngawangkong Bersama Warga

    Ikuti Kami