Dandim 0824/Jember Bersama Anggota Lakukan Vaksin Booster

    Dandim 0824/Jember Bersama Anggota Lakukan Vaksin Booster

    JEMBER -  Vaksin Covid-19  dosis-3 diberlakukan  dalam  meningkatkan efeketivitas vaksin virus corona ini, seperti yang juga  dilakukan Dandim 0824/Jember Letkol Inf Batara C Pangaribuan pada Jum'at 04/02/2022, yang melaksanakan vaksin dosis-3 (Booster) bersama Ny. May Batara C Pangaribuan.

    Pelaksanaan vaksin dosis-3 tersebut dilakukan bersamaan Serbuan Vaksinasi Kodim 0824/Jember yang melakukan pelayanan vaksin booster bagi anggota dan vaksin bagi anak usia 6-11 tahun bagian Keluarga Besar TNI (KBT).

    Dandim 0824/Jember bersama istri melakukan vaksin dengan vaksinator tenaga kesehatan RS Baladhika Husada Jember.

    Dalam wawancaranya, Dandim 0824/Jember Letkol Inf Batara C Pangaribuan menyatakan, bahwa hari ini serbuan vaksin di aula Kodim, kita melayani putra-putri KBT yang usia 6-11 tahun, sekaligus kita juga melaksanakan vaksin dosis-3 bagi anggota.

    Vaksin Dosis-3 ini dilakukan  dalam mengantisipasi anggota agar lebih tahan dalam mengantisipasi sebaran Covid 19,  ditengah infeksi virus Covid-19 masih melonjak meski banyak orang sudah mendapatkan vaksin dosis kedua. Ujar Dandim 0824/Jember. (Siswandi)

    Jatim Jember
    Siswandi

    Siswandi

    Artikel Sebelumnya

    Pemerintah Cabut izin Usaha Pertambangan...

    Artikel Berikutnya

    Kontak Tembak Satgas Gakkum TNI-Polri, Dua...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Polsek Tengaran Gagalkan Tawuran Dua Kelompok Remaja di Perbatasan Salatiga-Semarang
    Cegah TPPO, Polsek Rengasdengklok Kunjungi Warga Desa Rengasdengklok Selatan
    Hendri Kampai: Swasembada Pangan, Antara Janji dan Realisasi
    Jelang Kenaikan Upah, Polsek Klari Terima Kunjungan Pengurus Serikat Buruh Dan Pekerja Dalam Rangka Cooling System Silaturahmi Kamtibmas
    Aksi Heroik Bhabinkamtibmas Jatiwaringain Bripka Wardoyo Evakuasi Korban dan Pohon Tumbang di Pondok Gede

    Ikuti Kami