Dandim 0824/Jember Tinjau Serbuan Vaksinasi Yonif Raider 515/K, Ajak Warga Sukseskan Vaksinasi

    Dandim 0824/Jember Tinjau Serbuan Vaksinasi Yonif Raider 515/K, Ajak Warga Sukseskan Vaksinasi

    JEMBER - Pelaksanaan vaksinasi di satuan - satuan TNI di Kabupaten Jember,  juga dilakukan dalam mengoptimalkan percepatan vaksinasi di Kabupaten Jember, seperti yang dilakukan di Markas Yonif Raider 515/K Tanggul, pada Minggu 27/02/2022.

    Kegiatan tersebut juga mendapatkan perhatian dari Dandim 0824/Jember Letkol Inf Batara C Pangaribuan, yang hadir melakukan peninjauan serta menemui masyarakat yangbsedang mejalani vaksinasi.

    Bersama Danyonif Raider 515/K Letkol Inf Jon Patar Hasudungan Banjarnahor, Letkol Inf Batara C Pangaribuan bercakap-cakap dengan warga masyarakat yang intinya agar mereka mengajak tetangga, sanak saudara yang belum vaksin untuk melakukan vaksinasi.

    Usai kegiatan saat kami konfirmasi, Dandim 0824/Jember Letkol Inf Batara C Pangaribuan menyatakan, bahwa kegiatan tersebut merupakan kepedulian kita TNI AD, baik yang berada di satuan tempur maupun satuan Komando Kewilayahan untuk bersama - sama membantu pemerintah daerah dalam percepatan vaksin, guna mengendalikan pandemi Covid 19 ini.

    Saya sangat berterima kasih kepada Danyon Raider 515/K Tanggul yang berpartisipasi bersama kami menyelenggarakan vaksinasi kepada anggota, keluarga anggota maupun masyarakat sekitarnya, hal ini tentunya akan semakin menambah kekebalan kelompok masyarakat sekaligus memantapkan kemanunggalan TNI-Rakyat. Tegas Dandim 0824/Jember. (Siswandi).

    Jember Jatim
    Siswandi

    Siswandi

    Artikel Sebelumnya

    Kabid Humas Polda Banten Jelaskan Perkembangan...

    Artikel Berikutnya

    Kontak Tembak Satgas Gakkum TNI-Polri, Dua...

    Berita terkait