Dandim 1310 Bitung Lakukan Ini Di Hut Bhayangkara Ke-76

    Dandim 1310 Bitung Lakukan Ini Di Hut Bhayangkara Ke-76
    Dandim 1310 Bitung Letkol Arm Yoki Efrandi M.Han Dan Kapolres Bitung AKBP Alam Kusuma S Irawan SH.SIK MH

    BITUNG - Komandan Kodim 1310/Bitung Letkol Arm Yoki Efriandi, M.Han., didampingi Kasdim 1310/Bitung Mayor Inf Hardi Gue bersama jajarannya sambangi Mapolres Bitung dan Mapolres Minut, dengan kejutan membawa kue Tart dalam rangka memberikan ucapan selamat hari Bhayangkara ke-76, Jumat (01/07/2022).

    HUT Bhayangkara Ke-76 kali ini  mengusung Tema "Polri presisi pendukung pemulihan ekonomi dan reformasi struktural, untuk mewujudkan indonesia tangguh-indonesia tumbuh".

    Dandim 1310/Bitung, bersama Kasdim, dan sejumlah pejabat Perwira Staf, Danramil jajaran Kodim 1310/Bitung serta anggota, datang mendadak sambil membawa kue ulang tahun dengan lilin angka 76 yang menyala, menyampaikan Selamat Hari Bhayangkara Ke-76 sembari menyanyikan lagu selamat ulang tahun 

    Kejutan yang diberikan disambut hangat  Kapolres Bitung AKBP Alam Kusumah S Irawan, SH., S.I.K., MH., beserta Staf dan jajarannya dan Kapolres Minahasa Utara AKBP Yudi Wibowo, S.I.K., bersama Ibu beserta staf dan jajarannya.

    Dalam kesempatan tersebut, Dandim beserta seluruh prajurit dan keluarga besar Kodim 1310/Bitung mengucapkan selamat Hari Bhayangkara ke-76 kepada Kapolres Bitung AKBP Alam Kusumah S Irawan, SH., S.I.K., MH., beserta Staf dan jajarannya dan Kapolres Minahasa Utara AKBP Yudi Wibowo, S.I.K., bersama Ibu beserta staf dan jajarannya.

    “Selamat ulang tahun Bhayangkara ke-76, Kedepan Polri semakin profesional dan dicintai rakyat, ” ujarnya Dandim.

    Kapolres Bitung AKBP Alam Kusumah S Irawan, SH., S.I.K., MH., dan Kapolres Minahasa Utara AKBP Yudi Wibowo, S.I.K., mengucapkan terima kasih serta berharap solidaritas TNI-POLRI tetap solid selamanya.

    " Kami mengucapkan terima kasih kepada Kodim 1310 Bitung, kami berharap Solidaritas TNI - Polri  solid selamanya, " tuturnya.

    Diakhir Kegiatan, Pun dilakukan pemotongan kue ulang tahun dan Kapolres menyuapkan potongan kue ulang tahun kepada Dandim 1310/Bitung dan sebaliknya Dandim 1310/Bitung kepada Kapolres.

    (AH)

    bitung
    Abdul Halik Harun

    Abdul Halik Harun

    Artikel Sebelumnya

    Koramil 0824/23 Wuluhan Monitoring Ternak...

    Artikel Berikutnya

    Kontak Tembak Satgas Gakkum TNI-Polri, Dua...

    Berita terkait