Detik-Detik Influencer Diselamatkan Polwan di Stadion Kanjuruhan

    Detik-Detik Influencer Diselamatkan Polwan di Stadion Kanjuruhan

    MALANG - Seorang influencer bernama Amel Pramu Dianti selamat dari Tragedi Stadion Kanjuruhan pada Sabtu (1/10/2022) kemarin. Di tengah anarkis suporter Arema FC yaitu Aremania, dirinya diselamatkan oleh seorang polisi wanita (polwan) bernama Ipda Nining.

    Amel terlihat tergeletak pingsan di tribun penonton. Melihat korban tak sadarkan diri, Nining kemudian bersama rekannya membawa keluar area stadion.

    "Saya bawa ke ruangan Kadispora di area stadion untuk diberikan pertolongan oleh para polwan, " kata Nining yang menjabat sebagai Kepala SPKT Polres Malang pada wartawan, Kamis (6/10/2022).

    Nining kemudian kembali ke dalam stadion untuk menyelamatkan penonton perempuan yang masih terjebak diantara amukan para Aremania.

    Dirinya baru mengetahui sehari sesudahnya. Ketika seorang rekannya memberitahukan bahwa salah satu penonton perempuan yang diselamatkannya adalah seorang influencer dan juga Tiktokers yang memiliki pengikut sebanyak 355 ribu. "Baru tahu sehari sesudahnya, salah satu yang kita selamatkan Amel Tiktokers, " terang Nining.

    Nining menambahkan pada saat itu dirinya bertugas sebagai pengamanan dalam (pamdal) pada tribun VIP dan VVIP. Ia mengaku baru kali ini melihat tribun yang dia amankan tersebut penuh orang dan berdesak-desakan. Padahal di pertandingan sebelum-sebelumnya, para penonton di tribun VVIP mendapatkan kursi untuk duduk.

    "Sebagian besar penonton di tribun VIP dan VVIP tidak mendapatkan tempat duduk. Mereka (suporter) naik pagar sampai kami lelah menyuruh turun. Yang ada anggota kami ditantangi berkelahi, " ucapnya.

    malang
    Achmad Sarjono

    Achmad Sarjono

    Artikel Sebelumnya

    Bekerja Aman dan Tanpa Gratifikasi Profesional

    Artikel Berikutnya

    2022 Land Rover Defender - Capable and Utility

    Berita terkait