Hadiri Launching LAKAS, Dandim Tabalong Harap Ini Berikan Pelayanan Yang Terbaik Kepada Masyarakat 

    Hadiri Launching LAKAS, Dandim Tabalong Harap Ini Berikan Pelayanan Yang Terbaik Kepada Masyarakat 
    Hadiri Launching LAKAS, Dandim Tabalong Harap Ini Berikan Pelayanan Yang Terbaik Kepada Masyarakat 

    TABALONG-Dandim 1008/Tabalong Letkol Czi Catur Witanto, S.I.P., M.Si., M.Tr.(Han) menghadiri Launching Inovasi aplikasi Layanan Kesejahteraan Sosial (LAKAS) Kabupaten Tabalong. Senin siang (26/09). 

    Kegiatan Launching Inovasi Layanan Kesejahteraan Sosial ini adalah suatu upaya perbaikan dibidang lingkungan sosial dan sebagai pelayanan guna memberikan dan meningkatkan pelayanan yang terbaik kepada warga masyarakat. 

    Disampaikan didepan Forkopimda Kabupaten Tabalong dan seluruh para tamu undangan yang hadir, Bupati Tabalong Dr. Drs. H. Anang Syakhfiani dalam sambutannya mengatakan kegiatan ini merupakan salah satu  langkah untuk mempermudah pendistribusian bansos kepada masyarakat yang membutuhkan. 

    Lanjutnya, melalui aplikasi ini juga menjadi bukti peningkatan / kemajuan bagi Kabupaten Tabalong. "Hari ini kita selangkah lebih maju karena telah berani melaunching aplikasi layanan kesejahteraan sosial (LAKAS)" ungkap Bupati Tabalong. 

    Tidak lupa Bupati juga memberikan apresiasi kepada Kepala Dinas Sosial dan jajaran yang hari ini telah berhasil melaunching sekaligus mensosialisasikan aplikasi LAKAS yang mana dengan aplikasi ini diharapkan menjadi jembatan untuk mempermudah dan menciptakan transparansi. 

    Sementara itu, ditemui Usai acara yang diselenggarakan di Pendopo Bersinar Kabupaten Tabalong ini, Dandim 1008/Tabalong Letkol Czi Catur Witanto, S.I.P., M.Si, M.Tr.(Han) mengatakan turut mendukung kegiatan dan launching  Inovasi ini, diharapkan dapat menjadi bagian serta ikhtiar bersama untuk memberikan pelayanan yang terbaik kepada masyarakat. (Pendim1008).

    tabalong
    Maskuri

    Maskuri

    Artikel Sebelumnya

    Berkedok Toko Kosmetik, Belasan Warung di...

    Artikel Berikutnya

    2022 Land Rover Defender - Capable and Utility

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Paul La Fontaine, Ayah yang Berjuang di Tengah Hukum yang Mandul
    100% Suara Hasil Quick Count LSI, Denny JA: Al Haris Unggul 60,92 Persen
    Pasaman Sambut Harapan Baru, Welly-Anggit Menang 36,1 Persen
    Hasil Hitung Cepat Pilwali Kota Kediri Vinanda-Gus Qowim Raih 57 Persen
    Bhabinkamtibmas di Telukjambe Timur Cooling System, Ajak Tokoh Masyarakat Jaga Pilkada Damai

    Ikuti Kami