KUTOARJO – Lembaga Pembinaan Khusus Anak (LPKA) Klas I Kutoarjo menyelenggarakan kegiatan pencanangan sekaligus pengukuhan tim pembangunan Zona Integritas (ZI) di Aula Sahardjo, Rabu (18/1/2023). Acara dirangkai dengan penandatanganan oleh tim Zona Integritas dan seluruh pegawai LPKA Kutoarjo lainnya. Kegiatan di buka dengan menyanyikan lagu Indoensia Raya dan dilanjutkan dengan Pembacaan Surat Keputusan serta penyematan badge penguatan WBK/WBBM.
Berdasarkan hasil seleksi awal Desember 2022 lalu, Kepala LPKA Kutoarjo memutuskan melalui Surat Keputusan yang dibacakan saat upacara pengukuhan, ketua tim Zona Integritas tahun 2023 Ahmad Baihaqi yang merupakan Kepala Seksi Perawatan, sekretaris Cokro Setyo Wibowo, Supervisor Kelompok kerja (Pokja) 1 dan 5, Sugiyanto, Supervisor Pokja 2 dan 3 Rakhmadi Cahyono, supervisor Pokja 4 Taufik Nugroho dan supervisor pokja 6 Rini Astuti.
Sementara itu, Ketua Pokja I Dedy Winarto, Pokja 2 Warjito, Pokja 3 Dwi Puji Lestari, Pokja 4 Tanti Widiyanah, Pokja 5 Puguh Adi, dan Pokja 6 Wagiman.
Dalam amanatnya, Kepala LPKA Kutoarjo, Teguh Suroso berharap agar tim Zona Integritas yang dikukuhkan hari ini dapat melaksanakan tugas dengan cepat mulai dari rencana kerja tahun 2023, pemenuhan data Lembar Kerja Evaluasi (LKE) dan lainnya.
“Saya berharap pengukuhan dan penandatanganan ini bukan hanya seremonial belaka, namun sebagai bukti nyata dan komitmen kita bersama sebagai keluarga LPKA Kutoarjo yang telah meraih WBK tahun 2020 dan bertekad tahun 2023 ini meraih predikat yang lebih tinggi yakni WBBM”, ujarnya.
“Semoga ada perubahan yang di tercipta dalam upaya pencegahan dan pemberantasan Korupsi kolusi dan Nepotisme serta mampu memberikan pelayanan prima dan terbaik untuk masyarakat setelah kegiatan pengukuhan pagi ini”, sambung Teguh.
Mantan Kepala LPKA Klas II Yogyakarta ini menegaskan untuk seluruh Tim Pokja yang sudah terpilih agar bisa bekerja optimal, dan pegawai yang belum terpilih bisa tetap mendukung pembangunan Zona Integritas tersebut.
Kegiatan di tutup dengan penandatanganan komitmen bersama yang di laksanakan secara tertib oleh seluruh pegawai LPKA Kutoarjo dan Foto Bersama.(SA)
Copyright © 2017 PERS.CO.ID - All Rights Reserved.