Kesiapan Lahan Swasembada Pangan Nasional di Wedoroanom dalam Proses Pembajakan Tanah

    Kesiapan Lahan Swasembada Pangan Nasional di Wedoroanom dalam Proses Pembajakan Tanah

    GRESIK - Dengan menggunakan mesin Traktor dan alat singkal, lahan seluas 3 Hektare di Area Yonmek 516/CY Desa Wedoroanom Kec. Driyorejo Kab. Gresik yang digunakan sebagai lahan Swasembada Pangan Nasional, sedang dalam proses pengerjaan pembajakan tanah oleh seluruh personil Jajaran Kodim 0817/Gresik, Senin (5/12/2022).

    Hadir dilokasi Danramil 0817/01, Kapten Arh M. Nurul Qomar mengatakan, "Penyiapan lahan hari ini lebih dimaksimalkan oleh seluruh personil jajaran Kodim 0817/Gresik, agar hari rabu besok bisa siap digunakan kegiatan unggulan TNI-AD yaitu Swasembada Pangan Nasional yang akan dikunjungi langsung oleh Bapak Pangdam V/Brawijaya." tutur Danramil.

    “Nantinya lahan seluas 3 Hektare ini akan ditanami padi dan sebagian lainnya akan ditanami jagung dan lainnya, dengan tujuan untuk membantu meningkatkan kesejahteraan masyarakat sekitar yang bermula dari lahan tidak produktif menjadi lahan yang mampu mendukung perekonomian masyarakat dalam hal ketahanan pangan.” pungkasnya. (Pen0817)

    gresik
    Achmad Sarjono

    Achmad Sarjono

    Artikel Sebelumnya

    Resmikan AMN Surabaya, Presiden Ajak Mahasiswa...

    Artikel Berikutnya

    Hendri Kampai: Macan Versus Banteng di Antara...

    Berita terkait