kodim 0831 Surabaya Timur Sosialisasi Progam KB Kesehatan Semester 1 TA 2022 

    kodim 0831 Surabaya Timur Sosialisasi Progam KB Kesehatan Semester 1 TA 2022 

    SURABAYA - Kodim 0831/Surabaya Timur melaksanakan sosialisasi (Non Fisik) kegiatan Keluarga Berencana Kesehatan (KB Kes) bersama kader KB RW. 006 secara Door To Door diwilayah Kel. Klampis Ngasem Semester I TA. 2022.

    Pelayanan KB kesehatan dengan tema, " TNI AD bersama rakyat wujudkan keluarga sehat untuk Indonesia kuat, dengan adanya kegiatan ini, diharapkan dapat mengendalikan laju pertumbuhan penduduk serta meningkatkan sumber daya manusia (SDM) guna membentuk keluarga yang berkualitas, sehat dan sejahtera. Jumat (10/06/22)

    Sosialisasi program kegiatan KB Kesehatan ialah untuk meningkatkan kepedulian serta menumbuhkan kesadaran masyarakat melalui pendewasaan usia perkawinan, pengaturan jumlah angka kelahiran dan Pembinaan ketahanan keluarga yang pada akhirnya diharapkan mampu meningkatkan kesejahteraan keluarga dalam mewujudkan keluarga kecil bahagia dan sejahtera.

    Pjs Pasi Ter Mayor Arh Suwanto mengatakan, kegiatan Bakti Sosial (Non Fisik) sosialisasi pelayanan KB Kesehatan tersebut,  untuk pencapaian program keluarga sejahtera melalui program KB, " ujarnya

    Ia melanjutkan, untuk memaksimalkan program ini, kegiatan dilanjutkan sosialisasi secara Door To Door dengan mendatangi satu persatu peserta Akseptor KB Sebagai mitra kerja untuk membangun kependudukan Indonesia, agar tumbuh seimbang dengan daya dukung yang tersedia, sehingga secara keseluruhan menjadi bangsa yang kuat sejahtera, adil dan makmur, " terangnya.

    Menurut Pasiter, melalui Kegiatan sosialisasi KB kesehatan dapat menekan/mengurangi dan mengontrol jumlah pertumbuhan penduduk di negara Indonesia.” pungkasnya

    SURABAYA
    Arif Rido

    Arif Rido

    Artikel Sebelumnya

    Mayat Lansia Membusuk di Rumahnya, Membuat...

    Artikel Berikutnya

    Kontak Tembak Satgas Gakkum TNI-Polri, Dua...

    Berita terkait