Lapas Pasir Putih Terima Tantangan dari Lapas Terbuka Nusakambangan dalam Pertandingan Sepak Bola Persahabatan

    Lapas Pasir Putih Terima Tantangan dari Lapas Terbuka Nusakambangan dalam Pertandingan Sepak Bola Persahabatan
    Pertandingan persahabatan sepak bola petugas Lapas Terbuka Nusakambangan melawan Lapas Pasir Putih Nusakambangan

    Cilacap - Ditengah kesibukan kerja, pegawai Lapas Pasir Putih Nusakambangan menyempatkan untuk olahraga dalam pertandingan persahabatan sepak bola bersama petugas Lapas Terbuka Nusakambangan di Lapangan bola Lapas Pasir Putih. Kamis(27/10/2022) 

    Pertandingan sepak bola persahabatan ini berlangsung meriah dengan pencetak gol terbanyak 2 gol berturut - turut oleh Kapten Tim Sepak Bola Lapas Pasir Putih, Frisca Aji. Score terakhir dengan nilai 5 - 0 dimenangkan oleh Tim Sepak Bola Ranger Lapas Pasir Putih Nusakambangan. 

    " Olahraga menjadi salah satu cara meningkatkan imunitas dan menjaga kesehatan mental pegawai. Selain itu juga untuk meningkatkan kebersamaan dan solidaritas antar pegawai. Saya berharap kedepan bisa diadakan lagi kegiatan olahraga sepak bola ini. " ungkap Aji

    Menurut Organisasi Kesehatan Dunia (WHO), olahraga adalah jenis aktivitas fisik terbaik untuk mengatasi tekanan darah tinggi. Ini melibatkan gerakan berulang sesuai ritme dan menggunakan kelompok otot besar, seperti yang ada di kaki, bahu dan lengan. Serta bermanfaat menjaga kebugaran tubuh pemain sepak bola. 

    Kapten Tim Sepak Bola Lapas Terbuka Nusakambangan, Galih sangat bersemangat dalam memimpin Tim nya, walaupun tertinggal 5 gol namun pertandingan ini sudah banyak bermanfaat bagi para petugas yang mengikuti event ini yaitu tubuh menjadi sehat, saling kenal dengan petugas Lapas lainnya dan yang terpenting adalah nilai silaturahmi nya.         /anjar

    kanwilkumhamjateng kumhamjateng
    ANJAR WAHYU KUSUMA

    ANJAR WAHYU KUSUMA

    Artikel Sebelumnya

    Poskoramil 0824/28 Pakusari Pendampingan...

    Artikel Berikutnya

    Hendri Kampai: Macan Versus Banteng di Antara...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Kompak! TNI-Polri Jaga Pemungutan Suara di TPS Tetap Aman dan Kondusif
    Polsek Pangkalan Monitoring Sejumlah Lokasi TPS di Desa Mulagsari
    Salurkan Hak Suara, Pegawai dan WBP Lapas Permisan Coblos di TPS 909
    Anggota Polsek Tirtajaya melaksanakan razia Minuman keras (Miras) terutama Miras Oplosan pad malam hari 
    Sinegritas TNI-Polri dalam menjaga Keamanan dan Ketertiban pada Pelaksanaan Pilkada di Wilayah Kecamatan Batujaya

    Ikuti Kami