Pahlawanku Teladanku, Lapas Selong Laksanakan Upacara Bendera

    Pahlawanku Teladanku, Lapas Selong Laksanakan Upacara Bendera

    Lombok Timur NTB - Seluruh pegawai dan Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIB Selong Kanwil Kemenkumham NTB memperingati Hari Pahlawan Tahun 2022 dengan melaksanakan Upacara Bendera Hari Pahlawan yang berlangsung di Lapangan Upacara, Kamis (10/11).

    Upacara Bendera Peringatan Hari Pahlawan Tahun 2022 dilaksanakan untuk mengenang dan menghormati jasa serta perjuangan para pahlawan dalam mempertahankan kemerdekaan. Upacara hari pahlawan dimulai pada pukul 07.30 WIB, bertindak sebagai Inspektur upacara adalah Kalapas Selong, Purniawal.

    Dalam amanatnya Kalapas Selong, Purniawal menyampaikan, ”Pahlawanku, Teladanku merupakan tema peringatan Hari Pahlawan Tahun 2022, saya harapkan kepada seluruh pegawai untuk mengimplementasikan semangat dan nilai-nilai luhur pahlawan dalam kehidupan sehari-hari, kobarkan semangat, tekad, dan keyakinan para pahlawan. Jadikanlah pahlawan sebagai Teladan di setiap langkah kehidupan kita semua.”

    Kegiatan Upacara Hari Pahlawan Tahun 2022 berjalan dengan khidmat, aman, lancar, dan tertib.(Adb)

    ntb
    Syafruddin Adi

    Syafruddin Adi

    Artikel Sebelumnya

    Poskoramil 0824/28 Pakusari Pendampingan...

    Artikel Berikutnya

    Hendri Kampai: Macan Versus Banteng di Antara...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Pasaman Sambut Harapan Baru, Welly-Anggit Menang 36,1 Persen
    Hasil Hitung Cepat Pilwali Kota Kediri Vinanda-Gus Qowim Raih 57 Persen
    Bhabinkamtibmas di Telukjambe Timur Cooling System, Ajak Tokoh Masyarakat Jaga Pilkada Damai
    TNI dan Polri Kawal Pergeseran Logistik Pemilu Menuju TPS di Klungkung
    Kapolsek Telukjambe Timur Dampingi Kapolres Karawang Terima Kunjungan Dir Lantas Polda Jabar Monitoring TPS 20

    Ikuti Kami