Polsek Puncu Gencar Sidak Sejumlah Pedagang Antisipasi Kelangkaan Migor

    Polsek Puncu Gencar Sidak Sejumlah Pedagang Antisipasi Kelangkaan Migor

    KEDIRI - Anggota Polsek Puncu terus melakukan pengecekan dan pengawasan di pedagang minyak goreng. Pemantauan itu dilakukan untuk mengantisipasi terjadinya kelangkaan minyak goreng. 

    Kapolsek Puncu AKP Gatot Pesantoro menuturkan kegiatan pemantauan ini dilakukan kepada para pedagang minyak goreng. 

    Ia menyebutkan seperti di distributor, pedagang sembako dan minimarket. "Setiap hari kami melakukan pengawasan dan sidak ke para pedagang yang menjual minyak goreng, "tutur AKP Gatot, Senin (23/5/2022). 

    Pemantauan itu bertujuan untuk mengantisipasi terjadinya kelangkaan minyak goreng di wilayah Kecamatan Puncu. 

    Selain itu juga guna mengantisipasi adanya oknum pedagang yang melakukan penimbunan minyak goreng. 

    "Kami juga menghimbau kepada para pedagang bola ada oknum dengan sengaja menimbun minyak goreng pasti akan kami tindak tegas, "jelasnya.

    Lebih lanjut diungkapkan Kapolsek Puncu, kepada masyarakat khususnya di wilayah Kecamatan Puncu diimbau untuk tidak perlu khawatir terkait ketersediaan minyak goreng. 

    "Jangan panik. Karena ketersediaan minyak goreng di wilayah Kecamatan Papar masih stabil, "ujar Kapolsek Puncu.

    KEDIRI
    Prijo Atmodjo

    Prijo Atmodjo

    Artikel Sebelumnya

    Akan Bertemu Di Batam 2 Kader Golkar ini,...

    Artikel Berikutnya

    Kontak Tembak Satgas Gakkum TNI-Polri, Dua...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Paul La Fontaine, Ayah yang Berjuang di Tengah Hukum yang Mandul
    100% Suara Hasil Quick Count LSI, Denny JA: Al Haris Unggul 60,92 Persen
    Pasaman Sambut Harapan Baru, Welly-Anggit Menang 36,1 Persen
    Hasil Hitung Cepat Pilwali Kota Kediri Vinanda-Gus Qowim Raih 57 Persen
    Bhabinkamtibmas di Telukjambe Timur Cooling System, Ajak Tokoh Masyarakat Jaga Pilkada Damai

    Ikuti Kami