Batam - Wali Kota Batam, Muhammad Rudi, mengajak semua masyarakat bergandengan dengan pemerintah membangkitkan potensi Kelurahan Tanjung Sengkuang, Batu Ampar.
Hal itu ia sampaikan saat menghadiri Musyawarah Rencana Pembangunan (Musrenbang) tingkat Kelurahan Tanjung Sengkuang, Batu Ampar, di halaman SMK Insan Mandiri, Senin (31/1/2022) malam.
"Tanjung Sengkuang punya potensi hebat, bahkan memiliki pemandangan indah dan berhadapan langsung dengan Malaysia dan Singapura, " ujar Rudi.
Ia mengatakan, hal itu menjadi salah satu potensi yang ada di Tanjung Sengkuang. Untuk itu, ia mengajak semua masyarakat untuk menyampaikan pembangunan seperti apa yang akan dibangun di wilayah tersebut.
"Silakan sampaikan, kita bangun daerah kita untuk lebih baik ke depan, " katanya.
Di kesempatan itu, Rudi juga mendengarkan langsung rencana pembangunan dan sejumlah persoalan yang ada di Tanjung Sengkuang. Ia berharap, anggaran yang disiapkan mampu mengakomodir usulan yang disampaikan.
"Sampaikan usulan prioritas, jika anggaran mencukupi akan dibangun. Rencana anggaran PIK juga akan ditingkatkan hingga 2024, " katanya.
Di kesempatan itu, Rudi juga menyampaikan proyek prioritas yang sedang dan akan dibangun di Batam. Beberapa yang disampaikan seperti pembangunan Kawasan Ekonomi Khusus (KEK) di Sekupang, pembangunan jalan protokol, bandara, hingga pelabuhan.
"Kalau ini sudah selesai semua dibangun, 2024 sudah nampak semua. Batam akan sangat indah, " katanya.
Sebelumnya, Lurah Tanjung Sengkuang, Muhammar Alkidi Ambiya, melaporkan, usulan yang disampaikan berupa 30 program prioritas yang diusulkan.
"Usulan prioritas yang dimasukkan merupakan sudah melalui pra-Musrenbang pada 11 Januari 2022, " ujarnya.