Wakil Bupati H. Sahabuddin Lepas Khalifah MTQ Kabupaten Bantaeng

    Wakil Bupati H. Sahabuddin Lepas Khalifah MTQ Kabupaten Bantaeng

    BANTAENG - Pelepasan Khalifah Kabupaten Bantaeng untuk pelaksanaaan MTQ XXXII Tingkat Provinsi Sulawesi Selatan di Kabupaten Bone baru saja dilangsungkan di Ruang pola Kantor Bupati Bantaeng, Senin (20/6).

    Kepala Kantor Kementerian Agama Kab. Bantaeng, H. Muhammad Jailani dalam laporannya mengatakan “sebanyak 48 khalifah yang telah di saring melalui MTQ Tingkat Kab.Bantaeng akan mengikuti lomba pada MTQ ke 32 tingkat Provinsi Sulawesi Selatan dan telah mengikuti pembinaan khusus di Kantor Kementerian Agama Kab.Bantaeng”, katanya.

    Sementara itu, Wakil Bupati Bantaeng, H. Sahabuddin mengingatkan kepada para khalifah yang akan mewakili kabupaten Bantaeng untuk menjaga nama baik Kabupaten Bantaeng, sehingga harapan kita untuk mencapai hasil maksimal dapat di capai. 

    “Seluruh Kontingen diharapkan tetap membina dan memelihara persatuan serta menjaga semangat juang dan kepercayaan diri", pesan Wabup.

    Penyerahan bendera khalifah Kab Bantaeng oleh wakil bupati Bantaeng kepada asisten 1 selaku wakil ketua kontingen Kab.Bantaeng. Turut mendampingi para peserta yakni official sebanyak 50 orang yang terdiri dari panitia, wali/pendamping peserta di bawah umur & tunanetra, serta juru masak.(***)

    Bantaeng Sulsel
    Ryawan Saiyed

    Ryawan Saiyed

    Artikel Sebelumnya

    Walikota Mojokerto Beri Penghargaan Kapolres...

    Artikel Berikutnya

    Kontak Tembak Satgas Gakkum TNI-Polri, Dua...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Tingkatkan Pengetahuan Generasi Muda Angkatan Laut, KRI Banjarmasin-592 dan Lanal Palu Gelar Open Ship Tour di Kota Palu
    Polsek Telukjambe Timur Monitoring Lokasi TPS di Desa Sukaluyu
    Panglima TNI Dampingi Menkopolkam Monitoring Pilkada Serentak Tahun 2024
    Penghitungan manual berjenjang Pilkada DKI di PPK mulai Kamis (28/22/2024)
    Antusias Petugas dan WBP Lapas Permisan Gunakan Hak Pilih

    Ikuti Kami