Bupati Maros HAS Chaidir Syam Bersama Kapolda Sulsel Tinjau Pelaksanaan Vaksinasi Bagi Pelajar

    Bupati Maros HAS Chaidir Syam Bersama Kapolda Sulsel Tinjau Pelaksanaan Vaksinasi Bagi Pelajar
    Bupati Maros HAS Chaidir Syam Bersama Kapolda Sulsel Tinjau Pelaksanaan Vaksinasi Bagi Pelajar

    MAROS - Pemerintah Kabupaten Maros bekerjasama dengan Pihak Kepolisian Resor Maros terus gencar melakukan vaksinasi untuk mencapai target yang telah ditetapkan guna memutus mata rantai penyebaran Covid-19. Seperti yang kita tahu, akhir-akhir ini muncul sejumlah varian virus Covid-19 baru, maka dengan vaksinasi, tentunya diharapkan dapat meningkatkan immunitas tubuh si penerima vaksin.

    Pelaksanaan vaksinasi kali ini kembali menyasar kalangan pelajar, mulai tingkat Sekolah Dasar (SD) hingga tingkat Sekolah Menengah Atas (SMA). Pelaksanaan vaksinasi yang diinisiasi Pihak Polri ini dipusatkan di Gedung Serbaguna, Rabu (19/1/2022).

    Pada kesempatan ini, Kapolda Sulsel, Irjen Pol Nana Sudjana berkenan hadir meninjau pelaksanaan kegiatan ini. Bupati Maros, HAS Chaidir Syam mengatakan vaksinasi ini ditargetkan bisa menyasar 2000 pelajar. Untuk itu, TNI-Polri bersama seluruh stakeholder  terkait terus bekerja maksimal dalam penuntasan vaksinasi ini.

    “Kita terus berupaya, mulai dari kelompok usia SD, SMP, SMA dan masyarakat umum. Untuk Kabupaten Maros sediri kita targetkan 5000 orang per hari, titik vaksinasi tersebar di 14 kecamatan dengan dua titik vaksinasi per kecamatan, ” ungkap Bupati.

    Buapti juga menyampaikan, hingga saat ini, capaian vaksinasi di Kabupaten Maros masih berada di angka 68 persen. Pihaknya akan terus berupaya untuk menuntaskan target vaksinasi.

    “Setiap hari kita terus melakukan gebyar vaksinasi. Terlebih kami telah mengeluarkan surat edaran, setiap ASN wajib membawa 5 orang ke lokasi vaksin, ” imbuh beliau.

    Kegiatan vaksinasi ini dirangkaikan dengan pemberian paket sembako bagi penerima vaksin. Sejumlah pelajar tingkat SD hingga SMA divaksin dengan didampingi oleh guru dan orang tua siswa.

    Sementara itu, Kapolda Sulsel ini menyampaikan, program vaksinasi serentak terus digenjot, khususnya bagi pelajar. Menurutnya, ini guna percepatan target vaksinasi khususnya tingkat Kabupaten.

    “Hari ini vaksinasi dikhususkan bagi anak-anak 6 sampai 12 tahun. Kegiatan ini juga sudah berjalan selama seminggu karena anak sekolah sudah memasuki tatap muka. Untuk capaiannya sendiri sudah empat persen khusus di kabupaten Maros dengan menargetkan 2000 pelajar hari ini, ” terang Kapolda.    (Kominfo)   (***)     

    MAROS SULSEL
    Jamaluddin, M.M.

    Jamaluddin, M.M.

    Artikel Sebelumnya

    Pemerintah Cabut izin Usaha Pertambangan...

    Artikel Berikutnya

    Kontak Tembak Satgas Gakkum TNI-Polri, Dua...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Kapolsek Bogor Utara Blusukan ke Kampung Blentuk   
    Bangun Sinergitas, Kapolsek Tanah Sareal Silaturahmi ke Pondok Pesantren
    Habema's Rosita Program: Empowering Amuleme Village's Economy Through Solidarity
    Bhabinkamtibmas Beri Pembinaan di SMPN 18 Kota Bogor   
    Dandim 0811/Tuban Tinjau Lokasi Yang Terdampak Banjir Di Wilayah Kecamatan Rengel

    Ikuti Kami