Ciptakan Kamtibmas Aman, Polsek Buer Lakukan Giat Imbangan Selama KTT G20

    Ciptakan Kamtibmas Aman, Polsek Buer Lakukan Giat Imbangan Selama KTT G20

    Sumbawa NTB - Polsek Buer Polres Sumbawa laksanakan kegiatan imbangan cipta kondisi selama pelaksanaan event internasional KTT G20 dan WSBK 2022.

    Kegiatan yang dipimpin langsung oleh Kapolsek Buer Ipda Ma'ruful Amaly SH., bersama personel Polsek serta Personel Koramil Alas tersebut dilaksanakan di Jalan lintas Sumbaw-Tano tepatnya di depan Mapolsek Buer, Selasa (15/11/22) pagi.

    Dalam kegiatan ini, Polsek Buer melakukan pendekatan dengan cara preemtif dan preventif, salah satunya memberikan himbauan Kamtibmas kepada pengendara, selain itu petugas juga melakukan pemeriksaan guna mengantisipasi adanya barang bawaan yang berbahya dan terlarang seperti narkoba, miras maupun sajam.

    Ditempat terpisah, Kapolres Sumbawa melalui Kasi Humas AKP Sumardi S.Sos mengatakan kegiatan imbangan yang dilaksanakan Polsek Buer tersebut merupakan kegiatan guna mengantisipasi gangguan kamtibmas sehingga terciptanya situasi yang kondusif khususnya selama pelaksanaan event internasional KTT G20 dan WSBK.

    "selama event internasional ini berlangsung, kami di wilayah menjamin dan memastikan situasi kamtibmas tetap aman dan kondusif, hal ini guna mendukung event internasional tersebut berjalan aman dan lancar" ucapnya.

    Tambah Kasi bahwa dalam kegiatan imbangan tersebut, petugas tidak menemukan adanya barang berbaya , namun petugas tetap menghimbau dan mengajak masyarakat untuk senantiasa mengutamakan keselamatan dan bersama-sama menciptakan situasi kamtibmas yang kondusif. (Adb)

    ntb
    Syafruddin Adi

    Syafruddin Adi

    Artikel Sebelumnya

    Bersama Petugas Puskeswan Babinsa Koramil...

    Artikel Berikutnya

    Hendri Kampai: Macan Versus Banteng di Antara...

    Berita terkait