BARRU - Finger Painting diharapkan mampu mendorong tumbuh-kembangnya peningkatan kreatifitas tanpa batas, baik bagi Guru TK maupun terhadap Anak Usia Dini.
Hal itu dikemukakan Bunda PAUD Kabupaten Barru, drg. Hj. Hasnah Syam MARS dalwm sambutannya saat membuka Pelatihan Finger Painting bagi Guru TK/PAUD se Kabupaten Barru diaula Kantor Dinas Pendidikan Barru, Sabtu (29/1/2022).
Baca juga:
Pusat Riset Perubahan Iklim UNP Adakan FGD
|
Mengawali sambutannya, Bunda PAUD menyampaikan terima kasih atas terselenggaranya pelatihan ini karena menurut Bunda PAUD, Finger Painting adalah tehnik melukis yang menggunakan jari jari tangan sebagai kuasnya. Hal ini katanya dapat meningkatkan kemampuan sensori dan motorik halus anak.
"Kegiatan Finger Painting merupakan kegiatan seni dan penting untuk perkembangan otak anak pada usia dini", jelas Bunda PAUD Hasnah Syam.
Ketua TP.PKK Barru yang juga adalah Anggota DPR.RI Komisi IX Fraksi Nasdem tersebut menguraikan, sedikitnya ada tiga kemampuan anak yang dapat dikembangkam melalui pelatihan ini diantaranya. Pertama, adalah keterampilan sensori, yaitu kemampuan anak menggunakan panca indera yang ada pada tubuhnya.
"Melalui kemampuan ini lanjut dia, anak dapat menafsirkan apa yang ada disekitarnya dengan rangsangan dari indera mereka", jelasnya.
Yang kedua lanjut dia, adalah kemampuan motorik halus yaitu keterampilan fisik yang melibatkan otot kecil dan koordinasi mata dengan tangan. Dan yang ketiga adalah mengembangkan mental dan kreatifitas yaitu menstimulasi kreatifitas dan imajinasi anak dimanaAnak dapat mengeksplorasikan diri tanpa kata-kata.
Dirinya berharap para peserta mengikuti pelatihan ini dengan sungguh-sungguh sehingga dapat membantu meningkatkan kecerdasan anak, khususnya anak usia dini.
"Sentuhan Cinta, Perhatian dan Waktu anda dengan anak adalah bagian terpenting dalam proses menumbuhkan kreatifitas anak. Oleh karenanya melalui Finger Painting kita wujudkan bentuk cinta pada anak usia dini", pungkasnya.
Sebelumnya Ketua IGTKI Kabupaten Barru, Dra. Hj. Fatmawati, M. Pd melaporkan, Pelatihan Finger Painting dikuti 237 orang peserta yang berasal dari guru TK/PAUD se Kabupaten Barru dengan menghadirkan Kak Damar salah satu Trainer Nasional.
Kegiatan yang mengusung tema, Guru Kreatif Tanpa Batas terlaksana atas kerjasama IGTKI-PGRI, HIMPAUDI dan IGRA dengan Paper Institute Indonesia.
Hadir dalam kegiatan tersebut, Kepala Dinas Pendidikan, A. Adnan Azis, S. STP. M. Si. Ketua Pokja PAUD Kabupaten Barru drg. Hj. Ulfah Nurul Huda Suardi, MARS. Kabid PNF Disdik H. Arkil Hafid, S. Ag. M. Pd.
(Ahkam/Syam)